rahmadani.net

thinking, doing and writing..!!

Kuliah Umum Pada Prodi Akuntansi di Unimed

kuliahumumunimedMedan– Di tengah padatnya jadwal tayang di kampus-kampus, untuk melakukan pendampingan agar menjadi kampus yang berstandar nasional (sebut saja persiapan akreditasi..hehehe).., saya mendapatkan undangan dari Bapak M. Rizal Hasibuan, SE, M.Si selaku Dosen dan Praktisi dalam dunia Pendidikan untuk menjadi Pembicara dalam Kuliah Umum untuk Mahasiswa Program Studi Akuntansi, sebagai pendukung matakuliah Sistem Informasi Akuntansi.

Kuliah umum yang diadakan di Gedung Fakultas Ekonomi, dilaksanakan pada tanggal 20 November 2012 dan dihadiriĀ  oleh sekitar 50 orang mahasiswa, cukup membuat saya berkeringat karena AC pada ruangan tersebut matiHa Ha, tapi hal tersebut tidak membuat jadi hambatan, pokoke tetep semangat untuk mencerdaskan anak bangsa walaupun keringat bercucuran (halah…).

Baik langsung saja yah, ke pokok bahasan…materi yang saya bawakan dalam kuliah umum tersebut mengenaiĀ  “Perkembangan Sistem Akademik Online dalam Menunjang Kemajuan Pendidikan pada Perguruan Tinggi”. Kalau dilihat dari judulnya sebenernya agak gaknyambung denganĀ  audience nya, tapi ya tetep saya usahakan untuk dihubungkan dalam konteks Sistem Informasi Akuntansi (SIA), dan juga sambil berkonsentrasi antara materi yang harus disesuaikan dengan audiencenya dan sambil ngelap keringat…hehehe.

Pada kuliah umum ini ada dua pembicara yang diundang, yang pertama adalah saya sebagai CEO Larispa Developer dan juga mitra kerja kita Bapak Ilham Bintang dari Medan Teknologi. Beliau membawakan materi tentang e-Commerce. Dari kedua materi yang kita bawakan, seluruh mahasiswa cukup antusias mengikuti seluruh materi yang kita berikan, apalagi yang berhubungan dengan jualan online, maklumlah pesertanya adalah anak-anak Akuntansi.

Akhirnya semoga materi-materi yang kita berikan dapat bermanfaat, dan mohon maaf jika ada kekurangan.

Category: Seminar

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*