rahmadani.net – Seminar Nasional Ilmu Komputer atau SNIKOM merupakan agenda tahunan yang dilaksanakan oleh Asosiasi Perguruan Tinggi Informatika dan Komputer (APTIKOM) Wilayah I SUMUT-ACEH yang pada tahun 2013 ini akan dilaksanakan oleh Fakultas Ilmu Komputer Universitas Methodist Indonesia Medan.
Pada SNIKOM 2013 kali ini, akan mengambil tema tentang ” Keamanan Sistem Informasi”. Keamanan Sistem Informasi menjadi satu hal penting di era Teknologi Informasi dan Komunikasi / ICT saat ini. Sehingga pemanfaatannya secara luas telah membuka peluang akses, Pengelolaan dan pendayagunaan informasi dalam volume yang besar secara cepat dan akurat. Kenyataan telah menunjukan bahwa pemanfaatan Teknologi, Informasi dan Komunikasi sangat tepat untuk meningkatkan kulitas produk maupun jasa dan barang serta menjadi faktor yang sangat penting dalam mendukung pengelolaan informasi. Sehingga untuk keberlangsngan bisnis/usaha maka sangat diperlukan keamanan sistem yang baik dan tepat.